Selasa, 08 Juli 2014

Prediksi Brazil vs Jerman, Siapa Juara Piala Dunia 2014?

Dalam sejarah, Jerman mencatatkan diri pada posisi ketiga dalam Piala Dunia 2006 dan 2010. Begitu juga dengan Piala Eropa 2008 yang dimana Jerman kembali lagi menjadi Runner Up dan pada 2012 menempati posisi ketiga. Menang melawan Brazil nanti malam adalah keharusan untuk melawan nasib “sial” Jerman yang tidak pernah jadi juara.

 

 

Jerman sejatinya adalah tim nasional dengan kaliber pemain yang kuat dan berkualitas. Akan tetapi, catatan pertemuan dengan timnas Brazil sangatlah tidak memuaskan. Dari 21 laga antara Jerman dan Brazil, timnas Brazil menang hingga 12 kali, Jerman menang 4 kali dan skor imbang 5 kali. Tentunya secara tidak langsung menggambarkan bahwa Brazil kini tengah di unggulkan dengan catatan permainan yang lebih baik.

 

 

Pelatih Jerman, Joachim Loew, tengah mempersiapkan timnya semaksimal mungkin hingga dapat tampil prima melawan tim tuan rumah. Banyaknya latihan dan perbaikan terutama pada kesalahan-kesalahan pemain dalam memberikan umpan di lini tengah dan penyelesaian di lini depan yang tidak baik menjadi fokus utama dalam perbaikan ini.

 

 

Setidaknya pada laga ini, Jerman juga unggul dari sektor fisik. Pemain Jerman memiliki rata-rata tinggi 1,90 meter dan ini memberikan keuntungan pada saat merebut atau duel bola di udara dan sundulan ke arah gawang. Selain fisik, Jerman juga memiliki keunggulan di tendangan bola mati. Sebagai catatan sepanjang Piala Dunia 2014, Jerman setidaknya mencetak 4 gol melalui tendangan mati.

 

 

Loew mengingatkan para pemainnya untuk turun maksimal walaupun Brazil kini tengah melemah semenjak ditinggal Thiago Silva yang terkena akumulasi kartu kuning dan Neymar yang cedera akibat di langgar oleh pemain Kolombia. Cedera hingga retaknya tulang punggung Neymar tidak memungkinkan penyerang Brazil tersebut untuk membela timnya pada saat Brazil melawan Jerman.

 

 

Scweinsteiger juga melihat absennya Neymar akan mempersulit laga kontra Brazil dikarenakan semangat para pemain Brazil lebih terlecut untuk membawa gelar bagi Neymar. Sebaliknya karena kosongnya Silva, posisinya di isi oleh Dante yang dapat membaca teknik bermain Jerman karena ia bermain di Bayern Muenchen.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar